PortalMiliter | Sukabumi,- Anggaran yang masuk ke desa perlu pengawasan serius agar sesuai dengan juklak dan juknis nya .
Belum lama ini pemerintah Kabupaten Sukabumi telah memulai pencairan anggaran dana desa baik itu program Add atau pun Dd , agar pelaksanaan pembangunan segera di mulai menuju Sukabumi Mubarokah .
"Peran serta Masyarakat dalam pengawas Anggaran dana Desa di butuhkan agar sesuai dengan aturan yang berlaku , karna kalau saya perhatikan ada beberapa desa setelah anggaran dana masuk ke desa, mereka sulit di hubungi , bahkan saat di kompirmasi pun mereka seakan akan enggan menjawab , ini menjadi pertanyaan kenapa , kok sebelum nya biasa mudah di hubungi tapi pas sudah pada cair sulit berkomunikasi ,"ujar Riswandi salah satu pemerhati kemajuan kabupaten Sukabumi .
" Itu kan yang masuk ke desa adalah anggaran dari negara baik dari pemerintah daerah atau pun pusat , dan itu harus di laksanakan sesuai pengajuan awal nya , dan kita sebagai pemerhati tentu nya berhak mengetahui pelaksanannya Seprti apa dan apa saja yang menjadi prioritas nya , tapi sayang ada beberapa oknum kepala desa yang enggan dan memblokir Nomor kita selaku pemerhati kemajuan kabupaten Sukabumi melalui desa , kalau kerjaan sesuai kenapa mesti menghindar , justru dengan menghindar kita jadi tanda tanya ada apa ," terang nya .
"Kepada Bupati Sukabumi khususnya kami minta agar mereka para kepala desa itu bermitra lah dengan seluruh unsur , termasuk dengan masyarakat , jadi gak usah blokir blokir no wa atau gunta ganti nomor kalau mereka tidak merasa menyalah gunakan anggaran, kan kita hanya minta informasi tentang pelaksanaan kinerja dari anggaran yang sudah mereka terima , apakah hal itu melanggar aturan , kalau melanggar aturan lalu publik mau tahu bagaimana ," pungkas nya .