Bantuan disalurkan melalui DPC Partai Gerindra Kabupaten Cianjur, dan pendistribusian nya di wakilkan oleh kader Gerindra Masa Depan (GMD) Partai Gerindra serta Laskar Garuda Partai Gerindra.
Selain mengirimkan bantuan makanan, ketua DPC partai Gerinda ini juga mengirimkan Laskar Garuda untuk membantu kegiatan di DPC Gerindra Kabupaten Cianjur.
"Alhamdulillah saya secara pribadi merasakan apa yang dirasakan masyarakat Kabupaten Cianjur pasca kejadian Gempa ini. Dan tidak hanya di cianjur, kebetulan di Kabupaten Sukabumi juga ada bbrp rumah yang terkena dampak Gempa Bumi ini dan alhamdulillah juga dalam kegiatan reses kmrn saya pun turut membantu masyarakat, yaitu melakukan kegiatan sosial dengan membagikan Sembako kepada masyarakat Kabupaten Sukabumi,"Ucap politisi partai Gerindra ini kepada awak media.
Disela wawancara yudha sukmagara selaku ketua DPC Partai Gerindra menyampaikan pesan kepada masyarakat yang terdampak gempa bumi agar dapat bersabar dan dapat melalui ujian yang sangat berat ini, dan beliau juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk saling membantu
"Mari bersama kita bantu mereka para korba gempa bumi ini baik yang di kabupaten sukabumi ataupun yang terjadi di pusat gempa bumi yaitu di kabupaten cianjur,"pungkas nya.