PORTAL MILITER ■ Kodim 0711 Pemalang bekerja sama dengan jajaran Forkompimca Pulosari, pada jumat 23/07/2021 melaksanakan kegiatan vaksinasi massal, menyasar masyarakat sekitar dengan menitik beratkan pada siswa siswi SMK Daarul khair Pulosari (DKP) dan SMK Cahaya Islam.
Pelaksanaan "Serbuan Vaksin TNI" tersebut di pantau langsung oleh jajaran Forkompimca Pulosari, terlihat juga di lokasi giat tersebut Drs Ahmady Setiawan Widatmojo.AP.MM selaku camat dan Kapolsek IPTU Agus Soleh.SH.MH.
Sementara Kavt INF Muslih Danramil Pulosari menugaskan anggotanya, karena yang bersangkutan harus menghadiri pelepasan Letkol. INF Irvan Chritian Tarigan .S I.P.,M.Han sebagai Dandim 0711 Pemalang yang lama, di gantikan oleh Letkol INF Roihan Hidayatullah.
Kepada JBN NEWS Camat Pulosari menjelaskan, bahwa berdasarkan evaluasi pelaksanaan PPKM Darurat tahap 1 hingga perjalanan di jilid 2, wilayah kecamatannya berhasil menekan lonjakan Covid 19.
Sebelumnya, Pulosari sempat menjadi zona merah beberapa waktu lalu. Data yang ada saat ini, tinggal seorang warga Desa Gunungsari dan 1 warga Ds Pulosari yang sedang menjalani isoman, sehingga statusnya menjadi zona kuning.
"Apa bila mereka di beri kesembuhan, maka kecamatan Pulosari sudah menjadi wilayah Tanpa penderita Corona," katanya.
Drs Ahmady Setiawan Widatmojo .AP.MM menekankan pada warganya agar tidak lengah, tetap patuhi protokol kesehatan (5M) dimanapun aktivitasnya.
Menyinggung perilaku masyarakat selama berlangsungnya awal Pandemi hingga diberlakukannya perpanjangan PPKM Darurat, Kapolsek Pulosari mengakui pihaknya sangat mengapresiasi kepatuhan warga di wilayah Hukumnya.
Namun demikian, ia juga menghimbau agar warganet tidak terpancing atau justru memancing dengan postingan berbau hoax.
"Karena akan menimbulkan suasana tidak nyaman dan pada akhirnya akan berhadapan dengan Hukum," ujarnya.
Dalam kesempatan sama, salah satu anggota Koramil menyatakan, suksesnya serbuan vaksin, berkat sinergitas TNI-POLRI, pemerintah kecamatan (Forkompimca) dan Masyarakat setempat.
■ Himawan