• Jelajahi

    Copyright © PORTALMILITER.COM | BERITA INDONESIA TERKINI, BERITA HARI INI
    Best Viral Premium Blogger Templates

    BLK Bantaeng Serahkan Bantuan APD ke Posko GTPP Covid-19 Kabupaten Kepulauan Selayar

    Selayar Pos
    Jumat, 24 Juli 2020, 15:37 WIB Last Updated 2020-07-24T08:37:45Z
     BLK Bantaeng Serahkan Bantuan APD ke Posko GTPP Covid-19 Kabupaten Kepulauan Selayar

    SELAYAR POS ■ Direktorat Jenderal Pembinaan Pelatihan dan Produktivitas Balai Latihan Kerja (BLK) Kabupaten Bantaeng Sulawesi Selatan, menyerahkan bantuan APD ke Posko Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kepulauan Selayar, pada Jumat (24/7/2020).

    Bantuan APD tersebut diserahkan oleh Kepala Seksi Penyelenggaraan dan Pemberdayaan BLK Bantaeng, Ashari Arifuddin, ST dan diterima secara resmi oleh Wakil Ketua GTPP Covid-19 Kabupaten Kepulauan Selayar Dr. Ir. H. Marjani Sultan, M. Si.

    Ashari Arifuddin mengatakan, APD yang diserahkan itu murni produksi dari BLK Kabupaten Bantaeng. Jenis APD yang diserahkan itu berupa enam unit automatic Hand Sanitizer, Masker 1000 PCS, Asmat 50 PCS, Faceshield 50 unit, dan wastafel portable sebanyak lima unit.

    "APD yang kami produksi di BLK Bantaeng, untuk penanggulangan covid, kami salurkan ke beberapa Kabupaten/Kota di Sulsel," kata Ashari.

    Sejauh ini selain Selayar, APD sudah sudah disalurkan ke beberapa Kabupaten/Kota seperti Pemkot Makassar, Jeneponto, Bantaeng, Bulukumba dan sejumlah pondok pesantren terdekat di Sulsel.

    Wakil Ketua GTPP Covid-19 Kabupaten Kepulauan Selayar Marjani Sultan mengucapkan terima kasih kepada BLK Bantaeng atas bantuan yang diserahkan itu. Marjani berharap, ke depan jika ada bantuan lagi agar tetap melakukan koordinasi terkait mekanisme penyerahannya.

    "Kalau perlu kami jemput APDnya, sekali lagi kami ucapkan terima kasih," ucap Marjani Sultan yang juga adalah Sekda Kepulauan Selayar.

    Hadir pula Jubir GTPP Covid-19 Selayar dr. Husaini, M. Kes, bersama Sekretaris GTPP Covid-19 Ahmad Ansar. (sumber: humas) 


    Komentar

    Tampilkan

    Berita Terbaru