• Jelajahi

    Copyright © PORTALMILITER.COM | BERITA INDONESIA TERKINI, BERITA HARI INI
    Best Viral Premium Blogger Templates

    24 Juni, Calon Perseorangan Pilkada Selayar Ikuti Pengawasan Verfak

    Selayar Pos
    Kamis, 18 Juni 2020, 11:55 WIB Last Updated 2020-06-18T04:55:21Z
      24 Juni, Calon Perseorangan Pilkada Selayar Ikuti Pengawasan Verfak

    SELAYAR POS ■ Komisioner Bawaslu Kepulauan Selayar laksanakan Diskusi Daring melalui Video Conference (Vidcon), di ruang rapat Kantor Bawaslu, pada Kamis (18/06).

    Kegiatan ini mengusung tema 'Awasi Verfak Calon Perseorangan dan Jaga Hak Konstitusi'

    Ketua Bawaslu Kepulauan Selayar, Suharno SH, kepada Pewarta menjelaskan bahwa kegiatan ini dilaksanakan bekerjasama antara Bawaslu, JaDI (Jaringan Demokrasi Indonesia) dan Netfid.

    Suharno juga menjelaskan kalau pihaknya melibatkan semua Panwascam yang ada di Kabupaten Kepulauan Selayar.

    "Selain Panwascam, Diskusi Daring ini juga di ikuti oleh KPU Provinsi, Akademisi dan Bawaslu yang dibuka langsung oleh Bawaslu RI," katanya.

    Khusus di Selayar ada calon perseorangan, jadi kita memerintahkan semua Panwascam untuk mengikuti Vidcon.

    "Karena tanggal 24 Juni mendatang, mereka akan mengikuti pengawasan Verfak Calon Perseorangan," beber Ketua Bawaslu.

    Selain itu, Ketua Bawaslu Selayar ini  juga menjelaskan bahwa sebelum memasuki tahapan verifikasi faktual di lapangan, pihaknya akan menggelar rapat koordinasi bersama Panwascam.

    "Alhamdulillah, Panwascam kita sudah siap, tinggal menunggu petunjuk teknis dari Bawaslu saja. Kalau terkait persyaratan sesuai protokol kesehatan, kita sudah meminta kepada pemerintah daerah sesuai dengan kesepakatan," pungkas Suharno, S.H. (PB).


    Komentar

    Tampilkan

    Berita Terbaru

    TNI AU

    +