SELAYARPOS.COM ■ Gelar Operasi Patuh 2019 memasuki hari ke2, Jumat (30/8). Terpantau Tim Operasi Patuh berada di sejumlah titik yang ada di wilayah hukum Kabupaten Kepulauan Selayar.
Hingga hari ini, sudah ada puluhan pengendara dan kendaraan yang terjaring operasi dan didominasi kendaraan roda dua, demikian disampaikan oleh Kasat Lantas Polres Kepulauan Selayar, AKP. Nurhaeni.
Kasat lantas menjelaskan bahwa kebanyakan adalah pengendara motor yang tidak membawa surat izin mengemudi (SIM) dan kelengkapan kendaraan.
"Ada juga pengendara yang kita dapati masih dibawah umur," katanya.
Para pengendara yang terjaring razia, pelanggarannya bervariasi, hingga ada pengendara yang masih dibawah umur. Taget kita ada beberapa jenis pelanggaran dan titik operasi kami berpindah pindah, ontime sesuaikan dengan kondisi, jelas Akp. Nurhaeni.
Operasi Patuh 2019 ini dimulai pada 29 Agustus hingga 11 September serentak di seluruh Indonesia.
Operasi tersebut diharapkan dapat meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas, mengurangi angka kecelakaan, dan meningkatkan ketertiban dalam berlalu lintas di wilayah hukum Polres Kepulauan Selayar.
■ Media Selayar Group