• Jelajahi

    Copyright © PORTALMILITER.COM | BERITA INDONESIA TERKINI, BERITA HARI INI
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Ketua FKS : Selayar Siap Menjadi Kabupaten Sehat

    Selayar Pos
    Senin, 26 Agustus 2019, 08:27 WIB Last Updated 2019-08-26T01:27:55Z
    Ketua FKS : Selayar Siap Menjadi Kabupaten Sehat

    SELAYARPOS.COM ■ Ketua Forum Kabupaten Sehat (FKS) Hj. Andi Dwiyanti Musrifah Basli menyatakan kesiapannya menyambut Tim Verifikasi Kabupaten Sehat tingkat Nasional di Kabupaten Kepulauan Selayar yang dijadwalkan 16 sampai dengan 19 September 2019 mendatang.

    “Inshaa Allah kita benar-benar siap diverifikasi dan berhasil mendapatkan penghargaan Swastisaba kategori Wistara untuk yang ketiga kalinya,” pungkas Musrifah Basli, disela kesibukannya di Sekretariat Forum Kabupaten Sehat (FKS) Jalan Jenderal Sudirman Benteng, kemarin.
     
    Guna mematangkan kinerja jajarannya, FKS sebelumnya telah menggelar Rakor dengan agenda penentuan lokus verifikasi lapangan per kecamatan.

    “Rapat kita hari ini sangat penting dan cukup menentukan sukses kita dalam verifikasi lapangan oleh tim nasional," imbuhnya.

    Musrifah Basli menjelaskan, dalam rapat tersebut dibahas terkait hal-hal yang akan dikerjakan dan disiapkan dalam kurun waktu dua atau tiga pekan ke depan.

    "Dari Rakor ini, TIM sangat mengharapkan masukan dan ide-ide inovatif sehingga apa yang menjadi maksud dan tujuan diadakannya rapat dapat dicapai bersama," pungkas wanita yang selalu tampil enerjik ini.

    Untuk itu, FKS sangat perhatian terkait pembahasan dan masukan, diantaranya mempersiapkan lokus kelembagaan pada setiap kecamatan minimal dua lokus, termasuk sekretariat pokja desa/kelurahan bersama sekretariat forum kecamatan.

    Dari hasil Rakor kemarin, pihaknya berharap semua lokus sudah siap 100 persen paling lambat 12 September 2019. Utamanya yang menyangkut peningkatan kebersihan dan keindahan wilayah pemukiman supaya ada perhatian khusus.

    ■ Aisha Syifa
    Komentar

    Tampilkan

    Berita Terbaru

    TNI AU

    +